Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) resmi menjadi Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Golkar, keputusan tersebut diambil dalam Rapat Pleno DPP Partai Golkar
“Saya diberikan amanat sebagai Plt Ketua Umum partai Golkar dan tugas utama saya mengantarkan Golkar menuju musyawarah nasional (munas) dan rapat pimpinan nasional (rapimnas) partai Golkar,” kata Agus Gumiwang.
Dia berharap, Golkar akan semakin kompak dan solid dalam menjalankan beberapa agenda besar, salah satunya mendukung program-program kerakyatan pemerintah.
“Partai Golkar menjaga komitmen untuk menyukseskan pemerintahan bapak Prabowo – Gibran menuju Indonesia maju,” kata Agus.
Agus Gumiwang menegaskan bahwa dirinya tidak akan maju menjadi calon ketua umum (caketum) di Munas ke 11 Parta Golkar.
“Saya tidak maju,” katanya.
Diketahui sebelumnya Agus sempat masuk dalam bursa pencalonan Ketua Umum Partai Golkar bersama sejumlah nama lainnya, seperti Menteri Investasi Indonesia Bahlil Lahadalia.