ASPEK.ID, JAKARTA – Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengumumkan 1.000 SMA/sederajat terbaik se-Indonesia.
Daftar ini dibuat berdasarkan nilai rerata nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun 2020. Sekolah yang berada di jajaran teratas merupakan sekolah dengan nilai rerata TPS UTBK tertinggi tahun 2020.
Jumlah peserta yang mengikuti tes UTBK tahun 2020 sebanyak 662.404 orang. Sedangkan jumlah sekolah yang siswanya mengikuti tes UTBK tahun 2020 sebanyak 21.302 sekolah. Dan rerata nilai TPS tertinggi dari peserta adalah 681,885. Sementara Rerata nilai TPS terendah dari peserta adalah 353,725.
Metode Pengukuran untuk 1.000 sekolah tertinggi yakni SLTA yang diikutkan dalam pengukuran ini adalah, SLTA yang jumlah siswanya mengikuti UTBK tahun 2020 minimal 20 orang.
Jumlah SLTA yang memenuhi kriteria sebanyak 6.156 sekolah. Dan Rerata nilai TPS peserta dihitung berdasarkan rerata dari nilai 4 sub tes, yaitu kemampuan kuantitatif, kemampuan memahami bacaan dan menulis, kemampuan penalaran umum, dan pengetahuan pemahaman umum.
Rerata nilai TPS Sekolah dihitung berdasarkan rerata nilai TPS dari peserta di sekolah tersebut. SLTA diurutkan berdasarkan rerata nilai TPS dari tertinggi hingga terendah dan diambil 1.000 SLTA dengan rerata nilai TPS tertinggi.
Berikut 10 SMA Negeri terbaik berdasarkan rerata UTBK 2020:
1) SMAN Unggulan M.H Thamrin, DKI Jakarta
Nilai UTBK rerata: 601, 683
Nilai tertinggi: 653, 223
Nilai terendah: 516, 063
2) MAN Insan Cendekia Serpong, Banten
Nilai UTBK rerata: 599, 694
Nilai tertinggi: 661, 865
Nilai terendah: 509, 688
3) Smash Unggul Del, Sumatera Utara
Nilai UTBK rerata: 598, 523
Nilai tertinggi: 654, 295
Nilai terendah: 492, 703
4) SMAN 8 Jakarta, DKI Jakarta
Nilai UTBK rerata: 594, 865
Nilai tertinggi: 653, 18
Nilai terendah: 461, 575
5) SMAN 5 Surabaya, Jawa Timur
Nilai UTBK rerata: 594, 605
Nilai tertinggi: 675, 373
Nilai terendah: 476, 443
6) SMAS 1 Kristen BPK Penabur, DKI Jakarta
Nilai UTBK rerata: 594, 437
Nilai tertinggi: 653, 618
Nilai terendah: 485, 935
7) SMA BPK 1 Penabur Bandung, Jawa Barat
Nilai UTBK rerata: 592, 52
Nilai tertinggi: 654, 745
Nilai terendah: 498, 65
8) SMAS Dian Harapan, DKI Jakarta
Nilai UTBK rerata: 589, 811
Nilai tertinggi: 649, 075
Nilai terendah: 499, 89
9) SMAN 1 Yogyakarta, DI Yogyakarta
Nilai UTBK rerata: 588, 002
Nilai tertinggi: 662, 698
Nilai terendah: 429, 603
10) SMA Katolik St. Louis 1, Jawa Timur
Nilai UTBK rerata: 587, 81
Nilai tertinggi: 651, 863
Nilai terendah: 511, 763