ASPEK.ID, JAKARTA – Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) yang dipantau dari laman Logam Mulia, Sabtu (13/7/2024) naik dan tembus ke rekor tertinggi sepanjang masa. Harga emas naik sebesar Rp 1.000 per gram menjadi Rp 1.400.000 per gram.
Adapun harga jual kembali (buyback) emas batangan juga naik Rp 1.000 pergram menjadi Rp 1.266.000 per gram.
Sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34 Tahun 2017, pembelian emas batangan akan dikenakan PPh 22 sebesar 0,9%. Jika ingin mendapatkan potongan pajak lebih rendah sebesar 0,45%, harus menyertakan nomor NPWP untuk transaksinya.
Berikut rincian Harga Emas Hari Ini dari Antam 1 Gram hingga 1.000 Gram:
Harga emas batangan 0,5 gram Rp 750.000
Harga emas batangan 1 gram Rp 1.400.000
Harga emas batangan 2 gram Rp 2.740.000
Harga emas batangan 3 gram Rp 4.085.000
Harga emas batangan 5 gram Rp 6.775.000
Harga emas batangan 10 gram Rp 13.495.000
Harga emas batangan 25 gram Rp 32.612.000
Harga emas batangan 50 gram Rp 67.145.000
Harga emas batangan 100 gram Rp 134.212.000
Harga emas batangan 250 gram Rp 335.265.000
Harga emas batangan 500 gram Rp 670.320.000
Harga emas batangan 1000 gram Rp 1.340.600.000