ASPEK.ID, JAKARTA – Corporate Communication Department Head Jasa Marga Irra Soenardi mengatakan kerugian yang diderita Jasa Marga mencapai miliaran rupiah karena demo rusuh di Jakarta.
“Kalau jumlah (kerugian) pastinya masih dalam penghitungan, tetapi diperkirakan mencapai miliaran (rupiah),” jelasnya, Jakarta, Senin (1/10/ 2019).
Berdasarkan pantauannya, kerusakan paling parah terjadi di gerbang tol yang berada di sekitar gedung MPR/DPR. Kerusakan GT Senayan terjadi pada dua unit gardu oblique approach booth, dua unit gardu tol otomatis (GTO), multigolongan, satu unit GTO khusus golongan 1, dan satu gardu control room beserta kelengkapannya.
GT Pejompongan mengalami kerusakan pada satu unit layar toll collection terminal (TCT), satu unit terminal KSPT dan kelengkapannya, atap gerbang tol, dua unit long booth termasuk kelengkapannya.
Irra memastikan semua GT sudah berfungsi normal atau dapat dilalui kendaraan.
“Setelah aksi demonstrasi kemarin (30 September 2019) hanya terjadi kerusakan minor seperti plastic barrier. Seluruh gerbang tol (di sekitar lokasi demonstrasi) berfungsi normal,” imbuhnya. (Tempo)