ASPEKI.ID, JAKARTA – Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membuka kesempatan untuk lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada November 2019.
Kepala Bagian Hubungan Masyarakat dan Protokol Kementerian BUMN, Ferry Andrianto, dalam keterangannya mengatakan, BUMN membuka sebanyak 25 formasi lowongan.
“Kementerian BUMN membuka 25 lowongan. Kementerian BUMN telah mengumumkan pembukaan lowongan CPNS melalui akun media sosial Twitter resmi Kementerian BUMN,” kata Ferry, Minggu (27/10/2019).
Selain itu juga diinformasikan bahwa pengumuman teranyar terkait pendaftaran CPNS BUMN tertera dalam situs resmi bumn.go.id.
Pembukaan pendaftaran CPNS akan diawali dengan tahap persiapan pada pekan keempat Oktober. Setelah itu, peserta mendaftarkan diri secara resmi atau registrasi secara online pada November 2019.
Pemerintah kemudian akan mengumumkan hasil seleksi administrasi dari tahap pendaftaran. Pengumuman seleksi administrasi diagendakan pada Desember 2019.
Selanjutnya akan diumumkan jadwal tes seleksi kompetensi dasar atau SKD bagi peserta yang lolos. Jadwal tes ini akan diumumkan pada Januari 2020 dan pelaksanaan ted SKD pada Februari 2020.